Contoh Surat Pemberitahuan Penyegelan/Pengeplangan Jaminan
KOPERASI SIMPAN PINJAM DAN DAN PEMBIAYAAN SYARI’AH BAITUT TAMWIL MUHAMMADIYAH AMANAH BINA INSAN
BADAN HUKUM: 256/BH/PAD.2/III.11/IV/2016 Jl. Raya Bangunrejo Kec. Bangunrejo Lampung Tengah 34173, Tel. (0729) ...................... E-mail : btm_amanah@yahoo.com
BADAN HUKUM: 256/BH/PAD.2/III.11/IV/2016
Nomor : 30/BTM-ABI/VIII/2018 Bangunrejo, 9 Agustus 2018
Lampiran :
Perihal : PEMBERITAHUAN PENGEPLANGAN/
PENYEGELAN AGUNAN
Kepada Yang Terhormat
Ibu ..................................
Di
Bangunrejo
Bismillahirrohmanirrohim
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Segala puji bagi Allah SWT, Sholawat serta Salam semoga selalu tercurah kepada Nabi Muhammad SAW.
Sehubungan dengan pembiayaan Ibu ......................................... dengan no.rek. 01.05.03837 yang sudah mengalami keterlambatan sampai dengan 10 bulan dengan total tagihan Rp. 10.554.378 (Sepuluh juta lima ratus lima puluh empat ribu tiga ratus tujuh puluh delapan rupiah) dan sebelumnya kita telah memberikan teguran berupa SURAT PERINGATAN I,II dan III, namun belum juga ada penyelesaian.
Maka dalam hal ini sesuai keputusan komite lembaga akan melakukan proses pengeplangan agunan yang akan dilaksanakan pada :
Hari Senin Tanggal 14 Agustus 2018
Demikianlah surat pemberitahuan ini kami sampaikan dan semoga menjadi maklum adanya.
Pimpinan KSPPS BTM ABI,
...............................................
0 Response to "Contoh Surat Pemberitahuan Penyegelan/Pengeplangan Jaminan"
Post a Comment